Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RUNING TEXT

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMPIT DAN SMAIT DAARUL 'ILMI TAHUN PELAJARAN 2021/2022 TELAH DIBUKA, SILAHKAN KLIK MENU PPDB UNTUK INFORMASI LEBIH LANJUT.

SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung, Siap Lahirkan Penulis Muda

 


Bandar Lampung - Sekolah Menangah Atas Islam terpadu (SMA IT) Daarul 'Ilmi Bandar Lampung memiliki program menulis, untuk melatih kepada siswa siswinya agar menciptakan dan mempunyai sebuah karya tulis.



Program tersebut bertujuan agar siswa siswi SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung memiliki kemampuan untuk membuat karya tulis yang layak terbit. Seperti komik, novel, kumpulan cerpen, puisi, feature, dan karya jurnalistik lainnya.



Kepala SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung, Arief Ageng Sanjaya, M.Pd. saat dikonfirmasi (4/8/23) mengungkapkan, program ini wajib diikuti oleh seluruh siswa di kelas X dan XI.


"Setiap anak di kelas X dan XI diwajibkan untuk membuat karya tulis dalam sebuah buku sebagai salah satu syarat untuk kenaikan kelas." kata Arief.


Arief menambahkan, ada dua narasumber hebat yang dihadirkan. Fitri Restiana selaku Co Founder Tapis Blogger dan Naqiyyah Syam seorang cerpenis handal asal provinsi Lampung.


"Sejak berdirinya sekolah kami, program menulis sudah ada dan menjadi program unggulan disini. Mbak Naqi dan Mbak Fitri juga di dua tahun terakhir menjadi narasumber utama dalam memandu anak-anak belajar di kelas menulis." katanya



Dirinya menjelaskan, siswa kelas sepuluh wajib membuat buku 100 impian dan siswa kelas sebelas wajib membuat buku karya fiksi maupun non fiksi. Program kepenulisan ini menjadi salah satu program khas di sekolah kami." ujarnya


"Kami berharap dengan dihadirkannya dua narasumber yang ahli di bidangnya ini, dapat membantu anak-anak secara teori dan praktik. Mudah-mudahan ilmunya juga akan bermanfaat bagi mereka di masa mendatang." pungkasnya.


Terpisah, Aji Marhaban, S.Pd., selaku penanggungjawab program menulis menerangkan, ada enam kali pertemuan yang akan digelar di program menulis tahun ini.


"Enam pertemuan ini digunakan untuk mengetahui teori menulis, teknik menulis dan setelahnya adalah praktik menulis hingga karyanya layak diterbitkan menjadi sebuah buku." kata Aji


SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung memiliki visi Menyiapkan Calon Pemimpin di Segala Bidang Menyongsong Indonesia Emas 2045.


SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung adalah salah satu lembaga pendidikan berbasis Islam terpadu (IT) yang tergabung di Jaringan Islam. Terpadu (JSIT) Wilayah Lampung


Sekolah ini beralamat di Jalan Bukit Kemiling Permai Gang Persada II Kelurahan Kemiling Raya Kecamatan Kemiling Kota Bandar Lampung

Posting Komentar untuk "SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung, Siap Lahirkan Penulis Muda"