Rohis SMAIT Daarul ‘Ilmi Bandar Lampung Gelar Silaturahmi & Sarasehan Rohis Se-Kemiling
Rohis SMAIT Daarul ‘Ilmi Bandar Lampung Gelar Silaturahmi & Sarasehan Rohis Se-Kemiling
Rohis SMAIT Daarul ‘Ilmi Bandar Lampung Gelar Silaturahmi dan Sarasehan Rohis se-Kemiling secara virtual. Ahad, 14 Maret 2021.
Menurut Ketua Rohis SMAIT Daarul ‘Ilmi, Ahmad 'Alim Hudzaifah, kegiatan ini merupakan program kerja kami setiap tahun. “Sebenarnya ini ajang silaturahmi Rohis dari sejumlah SMA/sederajat yang berada di Kecamatan Kemiling seperti SMAN 7, SMAN 14, SMKN 8, dll., sebagai sarana bagi kami untuk mendiskusikan rencana-rencana atau program kerja yang mungkin dapat kami lakukan secara bersama di masa yang akan datang." ujarnya
Selain itu, lanjut Alim, dalam kegiatan ini juga diisi dengan materi yang disampaikan oleh motivator 'KEPO' asal Lampung, Ust. Supriono, S.Si. “Kak Rio, sapaan akrabnya, kami minta untuk memberikan pembekalan yang bermakna untuk kami kader-kader Rohis se-Kemiling, Kota Bandar Lampung.” paparnya
Hadir dalam kesempatan ini, Danu Andiyanto, S.Pd., selaku Wakil Kepala SMAIT Daarul 'Ilmi, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada pengurus Rohis yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini, juga mengimbau agar seluruh peserta menyimak dengan baik materi yang disampaikan oleh Kak Rio.
Kegiatan bersama antar Rohis se-Kemiling ini diharapkan dapat terus terjaga dan dilaksanakan secara berkesinambungan untuk memperkuat ukhuwah dan mengoptimalkan sinergi antara pengurus Rohis, khususnya SMA/sederajat yang berada di Kecamatan Kemiling, Kota Bandar Lampung.
SMAIT Daarul 'Ilmi Bandar Lampung merupakan salah satu lembaga pendidikan yang bernaung di bawah Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) di Bandar Lampung, sekolah yang berlokasi di Jl. BKP Raya Gg. Persada II No. 37 Kelurahan Kemiling Raya, Kecamatan Kemiling Kota Bandar Lampung ini memiliki slogan "Pemuda hari ini, pemimpin masa depan".
Posting Komentar untuk "Rohis SMAIT Daarul ‘Ilmi Bandar Lampung Gelar Silaturahmi & Sarasehan Rohis Se-Kemiling"