Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

RUNING TEXT

COMING SOON PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMPIT DAN SMAIT DAARUL 'ILMI TAHUN PELAJARAN 2025/2026. SILAHKAN KLIK MENU PPDB UNTUK INFORMASI LEBIH LANJUT.

Memahami Beberapa Istilah dalam Dunia Pendidikan



Aktivitas kita sehari-hari di dalam dunia pendidikan, seringkali mengajak kita terbentur dengan hal yang ‘seakan’ terlihat sepele yaitu membedakan antara istilah “pendidikan”, “pengajaran”, “pembelajaran”, “pelatihan”, dan “instruksi”.

Meskipun sepele, ini sangat penting diketahui oleh seorang pengajar. Melalui pemahaman yang saya peroleh dari beberapa buku teks ilmu-ilmu pendidikan, berikut ini saya bagikan penjelasan singkat sebagai wujud dari pemahaman pribadi namun tetap penuh tanggung jawab terhadap penjelasan kelima istilah tersebut.

Pendidikan (education) adalah serangkaian pengalaman-pengalaman belajar manusia yang dideskripsikan secara luas. Sedangkan instruksi (instruction) adalah bagian dari proses pendidikan yang diarahkan dan dijalankan sedemikian rupa menuju sebuah proses belajar atau dengan kata lain, instruksi merupakan proses fasilitasi yang disengajai dalam rangka manusia belajar.

Tampaknya pengertian instruksi di atas sudah membuat kita bingung. Tenang dulu, saya akan memberikan sebuah contoh. Jika kita belajar bersepeda maka tentu pada awalnya terlihat sangat merepotkan bahkan cenderung terlihat sebagai suatu hal yang membahayakan, terkesan tanpa pengendalian.

Orang yang pertama kali memegang sepeda kemudian naik dan mulai belajar, boleh jadi akan mengganggu lalu lintas jika dilepas begitu saja. Memang, melalui proses trial-error yang dilakukannya bisa saja membuatnya berhasil. Akan tetapi mungkin akan lebih baik jika ada sebuah upaya serius untuk mengarahkannya agar dapat belajar dengan cepat, lebih nyaman, tanpa bahaya dan tidak mengganggu lalu lintas.

Upaya serius itu mungkin dengan menggunakan buku panduan bersepeda dan melibatkan orang yang mampu membuatnya ‘nyaman’ belajar bersepeda. Upaya yang disengajai ini dinamakan sebagai instruksi. Ini berarti bahwa instruksi adalah salah satu bagian dari proses pendidikannya agar tujuan-tujuan belajar bersepeda dapat tercapai dengan baik.

Lalu bagaimana dengan istilah pelatihan (training)? Pelatihan adalah bagian dari instruksi yang diarahkan kepada keahlian yang lebih spesifik, lebih mengarah pada kompetensi tertentu dan praktis. Pelatihan bertujuan untuk membentuk individu yang memiliki kemampuan khusus sehingga individu tersebut siap menerima tantangan pekerjaan yang berhubungan dengan kemampuannya itu. Pelatihan adalah bagian dari instruksi.

Jadi, dari tiga pengertian di atas, kita sudah memiliki pemahaman bahwa pendidikan adalah pengalama belajar secara umum (termasuk instruksi dan non-instruksi) sedangkan instruksi adalah bagian dari pendidikan yang melibatkan proses fasilitasi yang disengajai, sementara pelatihan adalah bagian dari instruksi itu sendiri yang diarahkan pada ketercapaian kompetensi spesifik.

Tidak semua instruksi dapat dianggap sebagai pelatihan sebab banyak hal yang disampaikan melalui instruksi yang tidak mengarah kepada penempaan kompetensi. Misalnya, seseorang yang mengikuti pendidikan militer biasanya diajarkan ilmu matematika dan bahasa Indonesia. Hal ini tetap dianggap sebagai proses instruksi tetapi tidak dikategorikan sebagai bagian dari pelatihan.

Ingat, pelatihan harus berwujud suatu pembimbingan menuju keahlian dan kompetensi yang spesifik. Proses pendidikan seperti cara menembak, cara mengepung, cara bersembunyi dan sebagainya adalah kegiatan-kegiatan belajar yang dikategorikan ke dalam pelatihan.

Saya pikir sampai di sini kita sudah memahami ketiga pengertian di atas. Selanjutnya kita akan membahas perbedaan antara pengajaran, instruksi, dan pembelajaran.

Beberapa orang menganggap bahwa instruksi sama dengan pengajaran dan pembelajaran, padahal ketiganya berbeda, katakan saja sebagai hal yang serupa tetapi tidak sama. Pengajaran adalah serangkaian pengalaman belajar yang difasilitasi oleh manusia, bukan dari buku, DVD, atau situs internet.

Tidak semua instruksi dikatakan sebagai pengajaran karena instruksi juga menggunakan buku, DVD, atau situs internet untuk membuat seseorang belajar. Ketika Anda sedang membaca blog ini maka dapat dikategorikan sebagai suatu proses instruksi tetapi karena tidak secara langsung berhadapan dengan saya sehingga tidak dikategorikan sebagai pengajaran.

Pengajaran harus berkaitan secara langsung dengan pengajar (manusia), sementara pembelajaran akan berkaitan secara langsung dengan tindakan atau upaya untuk membelajarkan peserta belajar (manusia). Jika suatu pengajaran seolah-olah sebagai cara pandang yang dimulai dari sisi kemanusiaan seorang pengajar, sedangkan pembelajaran akan dipandang dari sisi lain yakni sudut pandang terhadap peserta belajar itu sendiri.

Perlu diperhatikan, ada pengajaran yang dikategorikan sebagai instruksi dan ada juga yang dikategorikan non-instruksi. Sebaliknya ada juga instruksi yang diselenggarakan melalui pengajaran dan ada yang tidak melalui pengajaran.

Pendekatan yang terkoneksi untuk memahami secara lebih dalam tentang pengajaran dan pembelajaran, Shambaugh seorang Profesor di dalam bidang teknologi pendidikan di AS mengungkap adanya hubungan yang sangat dekat antara pengajaran dan pembelajaran. Pembelajaran adalah aktivitas peserta belajar untuk mengubah perilakunya, mengakuisisi dan membangun pengetahuannya.

Sementara itu, pengajaran akan berhubungan langsung sebagai aktivitas untuk seorang pengajar dalam mengelola perubahan perilaku, membuat keputusan-keputusan tentang bagaimana peserta mengakuisisi pengetahuan serta bagaimana peserta melaksanakan refleksi atas upaya membangun pengetahuan tersebut.

Semoga dengan uraian di atas mampu membantu dalam memberikan pemahaman tentang kelima istilah penting yakni pendidikan, instruksi, pengajaran, pembelajaran, dan pelatihan.

Oleh: Guru SIT Daarul 'Ilmi Bandar Lampung

Posting Komentar untuk " Memahami Beberapa Istilah dalam Dunia Pendidikan"